SURVIVAL
Penulis : Fitria Nur Baity_Ilmu Politik
SURVIVAL
Survival merupakan suatu taknik atau cara untuk bertahan di alam bebas. Survival sendiri sebenarnya tidak hanya dapat dilakukan oleh binatang saja, namun dapat dilakukan oleh manusia. Hal tersebut ditunjukkan dengan adanya materi pramuka- survival yang menjadi salah satu materi dasar yang diajarkan dalam kegiatan sebuah organisasi atau komunitas para pecinta alam.
Survival sendiri terdiri dari survival darat dan survival laut. Dapat dibagi lagi berdasarkan jenis medannya, sehingga dikenal :
a. Survival di hutan.
b. Survival di laut.
c. Survival di padang pasir.
d. Survival di kutub.
2. Teknik Dasar Survival
a. Api
Api digunakan sebagai elemen yang sangat penting dalam kegiatan untuk bertahan hidup, karena memiliki fungsi sbagai penerangan, untuk kebutuhan memasak, penghalau binatang buas agar tidak mendekat, penghangat badan dan dapat memberikan signal dimana keberadaan survivor tersebut.
b. Tenda atau Shelter
Tenda digunakan sebagai tempat tinggal sementara untuk berlindung para survivor pada saat dilakukannya kegiatan survival.
c. Air dan Makanan
Air dan makanan juga merupakan bagian sangat penting dalam kegiatan survival. Karena para survivor tidak akan mampu bertahan hidup dengan tanpa adanya air dan makanan.
d. Pertolongan Pertama
Pertolongan pertama disini bukan diartikan dalam kategori medis. Namun kategori psikologis dimana survivor akan dituntut untuk tidak panik. Karena kepanikan justru akan memperburuk keadaan survivor sendiri. Pertolongan pertama tersebut dapat dilakukan dengan metode STOP.
Dengan memahami pengertian tentang materi Pramuka- survival, maka Anda akan menjadi lebih siap dalam melakukan kegiatan perkemahan. Karena Anda sudah memiliki pengetahuan yang cukup tentang pengertian survival dan hal- hal lain yang berkaitan dengan seorang survivor.
3. GUNAKALNLAH PRINSIP HARUS HIDUP
H – Hadapilah situasi sulit dengan tenang dan bijaksana
A – Akal merupakan senjata ampuh
R – Rasa takut harus dihilangkan
U – Usaha melepaskan diri dari berbagai hal
S – Semangat dan tekad untuk mepertahankan hidup
H – Hormati adat setempat
I – Istirahat
D – Jangan sampai terjebak
U – Usahakan selamat dan jaga kesehatan
P – Praktekkan
4. Langkah yang harus ditempuh bila anda/kelompok anda tersesat :
1.Mengkoordinasi anggota
2.Melakukan pertolongan pertama
3.Melihat kemampuan anggota
4.Mengadakan orientasi medan
5.Mengadakan penjatahan makanan
6.Membuat rencana dan pembagian tugas
7.Berusaha menyambung komunikasi dengan dunia kuar
8.Membuat jejak dan perhatian
9.Mendapatkan pertolongan
5. Survival kits
Survival kits adalah perlengkapan untuk survival yang harus dibawa dalam perjalanan sebagai alat berjaga-jaga bila terjadi keadaan darurat atau juga dapat digunakan selama perjalanan
Beberapa contoh survival kits adalah :
•Mata pancing /kait
•Pisau / sangkur / vitrorinoc
•Tali kecil
•Senter
•Cermin suryakanta, cermin kecil
•Peluit
•Korek api yang disimpan dalam tempat kedap air [tube roll film]
•Tablet garam, norit
•Obat-obatan pribadi
•Jarum + benang + peniti
•Ponco / jas hujan / rain coat
•Lain-lain
Komentar
Posting Komentar